Jumat, Agustus 1

Prol Tape Keju  

0 komentar



Manis, Gurih dan tentunya Lezat sajian berupa Prol tape Keju pilihan yang tepat untuk suguhan setelah berpuasa. Rasa manisnya dapat dengan cepat mengembalikan kesegaran tubuh. Bagi Anda yang melaksanakan ibadah sunnah di tiap bulannya, pilihan menu ini dapat menjadi alternatif Anda untuk berbuka puasa. Semoga Amal ibadah Anda diterima olehNya.... Insyaallah

Bahan:
500 gr tape singkong
75 gr gula pasir
200 gr tepung terigu protein sedang
8 kuning telur
8 putih telur, kocok kaku
200 ml susu cair
100 gr margarin, lelehkan
75 gr keju parut untuk campuran
25 gr keju parut untuk taburan

Bahan Olesan:
1 buah kuning telur
1/2 sdt garam

Cara Membuat:
1. Aduk dengan garpu, tape singkong dan gula pasir sampai gula larut.
2. Masukkan tepung terigu sambil diayak, aduk rata
3. Tambahkan kuning telur, susu, mentega leleh, dan keju parut. Aduk rata. Masukkan putih telur kocok. Aduk rata.
4. Tuang adonan ke loyang oval diameter 6 cm, yang sudah diolesi margarin dan dialasi kertas roti.
5. Panggang dalam oven dengan suhu 160 derajat Celsius selama 35 menit.
6. Keluarkan kue dari loyang, olesi dengan kuning telur, taburkan keju parut. Masukkan ke oven lagi sampai keju berwarna kuning kecokelatan.

Untuk 20 buah

Kamis, Juli 31

Lumpia Bumbu Sambal Kacang  

0 komentar



Menu yang satu ini perlu dicoba, karena disajikan dengan berbeda yakni dipadukan dengan sambal kacang. Dengan Lumpia berisi padat dading ayam dan udang menjadikan lumpia yang sangat special. Jadi bagaimana taste dari Lumpia ini jika disantap dengan sambal kacang? Berikut ini adalah bahan dan cara pembuatannya sehingga Anda tak kan jadi penasaran lagi olehnya tentunya setelah Anda mencobanya sendiri. Selamat Mencoba!

Bahan:

15 lembar kulit lumpia
150 gr ayam cincang
150 gr udang cincang
150 gr bihun
150 gr wortel, iris korek api
3 btg daun bawang, iris korek api
1 sdt garam
1 sdt lada
1 sdm saus tiram
100 ml air
minyak untuk menggoreng

Haluskan:
4 siung bawang putih
6 bh bawang merah
1 sdt garam
1 sdt lada

Sambal Kacang:
100 gr kacang tanah goreng, haluskan
2 siung bawang putih, goreng, haluskan
5 bh cabai merah, goreng, haluskan
2 sdm gula pasir
1 sdt cuka
1 sdt garam
250 ml air

Cara Membuat:
1. Panaskan 3 sendok makan minyak, tumis bumbu halus hingga harum, masukkan ayam, udang masak sampai berubah warna.
2. Tambahkan wortel, daun bawang, saus tiram, lada, garam, air, aduk rata. Masukkan bihun masak sampai semua bahan matang.
3. Ambil selembar kulit lumpia, taruh 2 sendok makan bahan isi, gulung hingga padat, rekatkan ujungnya dengan putih telur. Lakukan sampai semua bahan habis.
4. Goreng di minyak panas sampai matang dan berwarna kuning kecokelatan.
5. Campur semua sambal kacang. Sajikan lumpia dengan sambal kacang.

Untuk 25 buah

Keciput Keju, Kue Imut Berbalut Wijen  

0 komentar



Kue imut berbalut wijen, Keciput, jajanan tradisional dengan sentuhan tidak tradisional. Lebih Gurih tentunya lebih lezat. Teman setia saat Anda menonton TV tentunya klo si dia belum habis. Bikin Yuuk!

Bahan:

375 gr tepung ketan
25 gula pasir
100 gr keju cheddar, parut
3 btr telur
1 sdt garam
175 ml air
500 ml minyak goreng

Cara Membuat:
1. Kocok rata telur, gula, dan garam hingga berbusa.
2. Tambahkan tepung ketan dan keju, aduk rata. Masukkan air sambil diaduk hingga adonan kalis.
3. Pulung adonan sebesar kelereng kecil. Celup ke air lalu gulingkan di wijen.
4. Goreng keciput di atas api kecil dan sedang sampai matang dan renyah.

Source: Kompas.com

Smocked Beef in Souffle  

0 komentar

Yummy.... Europe food, makanan yang lezat satu ini bisa Anda buat sendiri. Bahan dasar yang gampang diperoleh di pasar swalayan. Taste yang sangat menggiurkan dengan bau wangi keju cheddar...! Hmm...Very Lezatto....!!!

Bahan:
100 gr margarin
250 ml air
150 gr tepung terigu
4 kuning telur
4 putih telur
1 sdt lada
1 sdt garam
150 gr smoked beef, potong persegi kecil
100 gr keju cheddar

Cara Membuat:
1.
Didihkan air, margarin dan garam, kecilkan api. Masukkan tepung terigu, aduk dengan sendok kayu sampai adonan tidak melekat di panci. Angkat, sisihkan.
2. Setelah dingin, masukkan kuning telur, smoked beef, lada, garam, dan sebagian keju, aduk rata.
3. Kocok putih telur hingga kaku, lalu masukkan ke dalam adonan, aduk rata.
4. Tuang adonan ke dalam loyang alumunium foil bervolume 180 ml yang sudah diolesi margarin. Taburi bagian atas adonan dengan keju parut.
5. Panggang dalam oven selama 35 menit dengan suhu 175 derajat Celcius.

Untuk 7 buah

Tumis Tahu Putren  

0 komentar

Tetep Enak! Dengan bahan dasar jagung putren seleranya orang Jawa menjadi lezat dengan sentuhan saus Tiram dan Tahu.

Bahan:
1 bh tahu putih, potong kotak 1 cm, goreng setengah matang
200 gr jagung putren, potong panjang 4 bagian
1 bh bawang bombai, iris tipis
2 siung bawang putih, cincang halus
2 cm jahe, memarkan
3 sdm saus tiram
1 sdm kecap asin
1 sdt garam
150 ml kaldu
1/2 sdt merica bubuk
3 sdm minyak goreng

Cara Membuat:
1. Tumis bawang bombai, bawang putih, dan jahe sampai harum.
2. Masukkan tahu dan putren, sambil diaduk hingga putren layu.
3. Tambahkan saus tiram, kecap asin, garam, kaldu, dan merica. Aduk hingga bumbu meresap.

Untuk 5 orang

Sate Bandeng  

0 komentar


Ide kreatif bikin sate dengan bahan utama Bandeng. Menu yang satu ini pasti bikin penasaran tastenya. Kira-kira bagaimana ya cara pengolahannya...??? Hmm jangan kuatir berikut ini adalah bahan dan cara pengolahannya. Selamat Mencoba!

Bahan:
2 ekor ikan bandeng ukuran sedang
3 btr telur kocok, lepas
100 ml santan kental
300 gr kelapa muda, kupas, parut
1 sdt garam
1 sdt gula pasir
2 bh penjepit bambu
daun pisang untuk pembungkus

Haluskan:
2 sdt ketumbar
10 bh bawang merah
6 siung bawang putih
5 bh cabai merah
1 sdt gula merah
1 sdt garam

Bahan Olesan (campur rata):
2 sdm kecap manis
1 sdm margarin

Cara Membuat:
1. Bersihkan ikan bandeng, pukul-pukul badannya, patahkan tulang ekornya, lalu cabut tulang ikan dari badannya. Keluarkan dagingnya. Sangrai daging ikan sampai matang. Hilangkan durinya. Sisihkan.
2. Haluskan daging ikan, tambahkan bumbu halus, santan, telur, garam, dan gula, aduk rata.
3. Masukkan lagi daging ikan ke dalam kulit ikan bandeng, sampai membentuk ikan lagi. Kukus ikan hingga matang.
4. Taruh ikan di atas loyang yang sudah dialasi daun pisang, bakar dalam oven sambil diolesi bahan pengoles. Masak sampai ikan berwarna kuning kecokelatan.

Untuk 8 orang

Bola-bola tahu di Balado Goreng  

0 komentar



Hmm hungry, menu kali ini memang bikin selera. Kombinasi tahu Bandung yang dibikin bola-bola disertakan dalam bumbu Balado pedas dan mantap. Saatnya mengkombinasi Balado Anda dengan tahu Bandung sesuai resep dibawah ini. Salam Cooking!

Bahan:
250 gr udang kupas, cincang halus
250 gr tahu bandung, haluskan
150 gr kentang kecil, rebus matang, kupas
50 gr kapri manis
5 bh cabai merah, iris miring, tumis
2 btr telur, kocok lepas
1 sdt lada bubuk
1 sdt garam
1 cm lengkuas, memarkan
1 lbr daun salam
1 btg serai, memarkan

Haluskan:
6 sdm cabai giling
6 siung bawang putih
5 bh bawang merah
3 bh kemiri
1 sdt gula
1 sdt garam

Cara Membuat:
1. Aduk rata udang dan tahu. Tambahkan telur, lada, dan garam. Ambil satu sendok makan adonan lalu bulatkan, goreng hingga kecoklatan, sisihkan.
2. Goreng kentang hingga kecoklatan, sisihkan.
3. Tumis bumbu halus, daun salam, lengkuas, dan serai sampai harum.
4. Tambahkan bola tahu dan kentang, aduk hingga bumbu meresap. Masukkan kapri manis, aduk hingga matang. Angkat lalu hidangkan dengan taburan cabai iris.

Untuk 5 orang

Setup Nangka Jambu  

0 komentar



Yang enak yang bikin seger, setup nangka jambu. Ternyata buah-buahan jenis ini bisa akur bila disajikan dalam mangkuk dan diberi kayumanis serta gula pasir, buktinya ada dalam gambar diatas. Anda penasaran bagaimana perpaduan buah nangka dan jambu merah. Hm Anda bisa mencobanya sendiri di rumah, So Easy Mom! Lets do it!

Bahan:

250 ml air
125 gr gula pasir
3 cm kayumanis batangan
2 bh cengkeh
500 gr buah jambu biji merah
250 gr nangka, potong panjang
500 ml jus jambu biji

Cara Membuat:
1. Belah jambu biji menjadi 8 bagian.
2. Jerang air, masukkan kayumanis dan cengkeh hingga mendidih. Angkat. Masukkan buah-buahan. Biarkan hingga dingin, tambahkan jus jambu.
3. Simpan dalam lemari es. Sajikan dingin.

Untuk 6 orang

Asam Manis Ayam Panggang  

0 komentar

Hai Chikeners, pecinta ayam berikut ini alternatif lezat yang asem manis dan dipanggang pula. Istilah jawanya "nglawuhi...!" atau sekali makan wah bisa abis banyak nasi saking lezatnya.
Untuk ibu rumah tangga yang baik hati dan pingin masak ayam tapi bingung mau diapain, berikut bahan dan cara membuatnya. Enjoyed to try...!
Salam Cooking!



Bahan:
1 ekor ayam, potong 4 bagian
2 btg serai, memarkan
3 lbr daun jeruk
2 lbr daun salam
3 sdm kecap manis
2bh jeruk limau
400 ml santan dari 1 btr kelapa
2 sdm minyak untuk menumis

Haluskan:
3 bh cabai merah
4 siung bawang putih
1 sdm ketumbar
3 cm kunyit
2 cm jahe
3 bh kemiri
1 sdt garam

Cara Membuat:
1. Tumis bumbu halus, serai, daun jeruk, dan daun salam sampai harum.
2. Masukkan ayam, aduk hingga berubah warna. Tambahkan santan dan kecap manis, masak hingga kuah mengental.
3. Bakar ayam di bara api sambil diolesi bumbu hingga matang.
4. Tambahkan air jeruk limau, hidangkan dengan nasi hangat, sambal dan lalap.

Porsi : 4 orang

sumber: kompas.com